Sebagai builder atau modifikator atau apapun orang menyebutnya, kebanggaan dan kebahagiaan yang tidak ternilai adalah apabila karya yang kita hasilkan mendapatkan apresiasi yang positif, baik dari pemilik motor itu sendiri, orang lain yang melihat ataupun pihak media sebagai representasi dan panduan bagi penikmat modifikasi. Begitupun kami, seluruh energi, pikiran dan waktu yang kami curahkan saat melakukan modifikasi akan terbayar bila hasil karya kami dapat menorehkan apresiasi positif bagi banyak orang.
Kawasaki Ninja 250 bergaya Cafe Racer, Honda Tiger Brat Style dan juga Yamaha Scorpio berpenampilan Scrambler adalah bukti dari itu semua. Berbagai macam tanggapan dan komentar dari banyak orang, baik itu pujian, saran, masukan serta kritikan yang kita anggap adalah sesuatu yang berharga malah makin membuat kami dapat terus memperbaiki kualitas ke jenjang yang lebih baik lagi. Puncak dari itu semua adalah saat ketiga motor tersebut menjadi sampul depan majalah BIKERS edisi 35/2011 dan mendapat liputan yang cukup eksklusif di majalah tersebut. Harapan kami adalah semoga kami dapat terus eksis dan mewarnai kancah modifikasi roda dua di tanah air.
4 Jempollllllllllllllllllllllllll!!!!!!!
BalasHapusSukses bro, makin cantik karya2 studio motor
BalasHapusdan sang maestro pun berkarya
BalasHapus@Andry, Thanks untuk jempolnya Bro......hehehe
BalasHapus@Benny, Thanks Bro
@Adrian, ahhhhh.....belum maestro brader, masih banyak yang diatas gw, masih "balita" yang kudu banyak belajar